pasaranmotor.blogspot.com - Info Harga pasaran motor honda PCX Baru Dan Bekas, PCX sendiri adalah jenis motor scooter matic dengan body yang cukup besar dibanding dengan motor matic lainnya. Honda PCX 150 ini diluncurkan dipasaran indonesia sejak 15 juni pada tahun 2012 yang sebelumnya adalah PCX 125. Motor ini diproduksi oleh perusahan honda astra yang termasuk merk motor terbaik di indonesia yang terjamin keawetan dan kualiatas serta dinobatkan produk motor dengan sistem bahan bakar paling irit.
Untuk varian warna motor PCX ini ada 3 yaitu warna Putih (Glamour White), warna Hitam (Prestiger Black) dan yang terakhir adalah warna Merah (Luxury Red). Corak warna yang stylish dan menarik ini dapat anda pilih sesuai dengan selera masing-masing.
Kelebihan dan keunggulan Honda PCX juga sangat canggih diantaranya yaitu Speedometer dengan indikator lengkap, ban tubles 14 inch, dual lampu belakang, combi brake system 3-pot, key shutter dan masih banyak lagi yang akan dibahas dibawah. Motor ini termasuk motor matic kelas premium di negara indonesia dengan harga yang tidak murah pastinya. Desain body motor ini cukup besar dan mewah ber-performa lebih modern dan futuristik.
Fitur fitur Honda PCX 150 :
- Bahan Bakar lebih irit dengan menggunakan Sistem Injeksi FI (PGM-Fuel Injection)
- Sistem pengereman yang akurat dengan sistem combi brake 3-pots hidraulik
- Sistem Idle Stop mesin yaitu teknologi yang berfungsi mematikan mesin sementara secara otomatis apabila motor ini berhenti selama 3 detik dan apabila tuas gas motor ini di tarik maka motor ini akan otomatis hidup kembali dengan sendirinya.
- Dilengkapi dengan Alarm untuk menghindari pencurian motor.
- Standar switch samping otomatis seperti yang diterapkan di semua motor honda
- Key Shutter berpengaman magnet yang sangat aman
- Teknologi kinerja transmisi V-Matic yang lebih responsif dan meningkatkan akselerasi tarikan gas
- Mesin 125cc PGM-FI yang menjadikan motor ini lebih irit dengan standar EURO 3
- Liquid Cooler menjaga mesin tetap dingin dan stabil
SPESIFIKASI HONDA PCX 150
Tipe Mesin | 4 Langkah SOHC |
Sistem Pendinginan | Pendinginan dengan cairan |
Diameter x Langkah | 58.0 x 57.9 mm |
Volume Langkah | 152.9 cc |
Daya Maksimum | 9.67 kW (13.1 PS) / 8.500 rpm |
Torsi Maksimum | 13.1 Nm (1.34 kgfm) / 5.500 rpm |
Suspensi Depan | Teleskopik |
Suspensi Belakang | Lengan ayun dengan peredam kejut ganda |
Rem Depan | Cakram hidrolik dengan 3 piston |
Rem Belakang | Tromol |
Sistem Pengereman | Combi Brake System |
Kapasitas Tangki | 5,9 liter |
Sistem Bahan Bakar | Injeksi (PGM-FI) |
Berat Kosong | 129 kg |
DAFTAR HARGA HONDA PCX BARU
Tipe Motor | Harga |
Honda PCX 150 | Rp. 37.900.000 |
DAFTAR HARGA HONDA PCX BEKAS
Jenis Motor | Tahun | Harga |
Harga Honda PCX | 2010 | Rp. 26.000.000 |
Harga Honda PCX | 2011 | Rp. 27.000.000 |
Harga Honda PCX | 2012 | Rp. 29.000.000 |
Harga Honda PCX | 2013 | Rp. 32.000.000 |